Blogger Widget
Terima Kasih Telah Berkunjung Ke PIMR, Kunjungan Anda Adalah Dukungan Anda, PIMR Membuka Pintu Selebar-lebarnya Bagi Siapa Saja Yang Mau Bergabung, Mempunyai Minat, Memiliki Kesamaan Visi & Misi Membangun Daerah Manggarai, Dengan Menaikan Status Blogspot Ini Menjadi Situs Informasi Resmi Bagi Masyarakat Manggarai

Minggu, 08 Desember 2019

Kakek Tua Pemarah

Gambar : Ilustrasi
Kisah-kisah di Akhir Pekan
Kisah 1
Seorang lelaki tua tinggal di sebuah desa. Dia selalu merasa bahwa dia adalah salah satu orang paling malang di dunia. Seluruh desa muak dengannya; dia selalu murung,suka mengeluh dan selalu dalam suasana hati yang buruk.

Semakin lama dia hidup, semakin dia mengucapkan kata-kata sumpah serapah dan menyalahkan berbagai hal.Banyak orang yang tidak lagi menaruh hormat padanya. Apalagi orang yang mudah terpancing emosinya, bawaannya turut menjadi marah juga. Perang mulut sudah lazim terjadi. Untuk yang lebih sabar, pilihannya menghindar.  Tidak kuat menahan cercaannya yang tak berujung.

Tetapi suatu hari, ketika dia berusia delapan puluh tahun, sesuatu yang luar biasa terjadi. Terdengar desas-desus:
"Si Tua Pemarah bahagia hari ini, dia tidak mengeluh tentang apa pun, tersenyum, dan bahkan wajahnya segar kembali
Seluruh desa berkumpul bersama. Orang tua itu ditanya:

Penduduk desa: Apa yang terjadi padamu?
"Tidak ada. Tidak terjadi apa-apa. Delapan puluh tahun saya mengejar kebahagiaan, dan rupanya itu tidak berguna. Hari ini saya putuskan untuk hidup tanpa kebahagiaan dan hanya menikmati hidup. Itu sebabnya saya bahagia sekarang. "- Kata Pa Tua yang tidak marah lagi.


Pesan Moral: Jangan mengejar kebahagiaan. Nikmatilah hidup Anda. Rumus mencapai kebahagiaan itu sederhana: Bersyukurlah maka kamu pasti berbahagia. Tapi jangan bersyur (hanya) karena kamu berbahagia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Dukung PIMR Memajukan Manggarai Dengan Saran, Kritikan Dan Komentar Anda